Siapa bilang cafe cantik cuman ada di kota-kota besar. Berlokasi tepat di sebelah pasar Sentono Kediri terdapat cafe industrialis yang cukup megah. Namanya Alinea 1.0 dan cafe ini cukup memikat pengunjung lokal maupun pengunjung luar kota.
Dengan tempat yang cukup luas, tidak perlu khawatir akan kehabisan tempat kalau kesini. Mereka memiliki banyak sekali ruangan dari indoor maupun oudoor. Tidak perlu khawatir akan teriknya Kota Kediri karena bagian outdoor cukup sejuk dengan banyak pepohonan.
Dan karena pas kesini lagi kurang enak badan, jadi pesanlah wedhang ronde sama snack attack dan lychee tea. Paling favorit jelas snack attack karena dengan harga yang cukup murah 24 ribu rupiah kalian bisa dapatkan fries, chips, sausage serta onion ring dengan porsi yang lumayan banyak.
Snack Attack Menu
Ada rencana Paris van Java Kediri, jangan lupa mampir ke cafe satu ini, dijamin betah berlama-lama.
💒 @alinea1.0_ : Setono Pande Kediri