5 Rekomendasi Kuliner Legendaris Surabaya
Siapa yang tidak tahu Kota Surabaya yang terkenal akan sejarahnya karena banyak pahlawan yang lahir dari kota ini dan pada masanya Kota Surabaya pernah menjadi kota perdagangan yang cukup ramai. Sebagai kota perdagangan, sudah pasti banyak kuliner legendaris yang bisa kalian coba ketika berkunjung ke Surabaya. Dari es krim yang sudah ada sejak 1930 hingga pusat oleh-oleh terbesar di Surabaya baru ada di tahun 1995 tapi sudah sangat ramai.
Berikut daftar lengkapnya, 5 rekomendasi kuliner legendaris di Surabaya.
Zangrandi Ice Cream
Salah satu tujuan wisata kuliner yang wajib ada di daftar kalian, yaitu Zangrandi Ice Cream. Ice Cream ini sudah ada sejak 1930. Bahkan, ice cream zangrandi pernah masuk dalam daftar 100 ikonik ice cream dunia versi TasteAtlas pada tahun 2023. Salah satu menu favorit disini adalah Tutti Frutti, ini juga yang masuk dalam daftar TasteAtlas. Ice cream yang menyerupai cake dengan rasa buah yang alami membuat ice cream ini menjadi favorit berbagai kalangan.
Sudah ada dari jaman kolonial, Zangrandi mempertahankan suasana atau arsitektur Belanda nya yang kental akan sejarah. Lokasinya yang berada di pusat Kota Surabaya, di Jalan Yos Sudarso No. 15, membuat Zangrandi tidak pernah sepi pengunjung. Tidak perlu ragu lagi karena Ice Cream Zangrandi buka setiap hari pukul 10.00 WIB sampai 22.00 WIB.


Sate Kelopo Ondomohen Bu Asih
Kuliner wajib lainnya yang tidak pernah sepi pengunjung, yang wajib kalian coba di Kota Surabaya adalah Sate Klopo Ondomohen. Sesuai namanya sate klopo (bahasa Jawa) yang artinya ‘kelapa’, memang bahan dasar dari sate ini adalah bumbu yang dicampur dengan parutan kelapa. Sebelum dibakar, sate dilumuri bumbu kelapa terlebih dahulu sehingga aroma kelapa yang dibakar menjadikan sate ini favorit di semua kalangan karena kelezatannya.
Sate klopo yang terkenal di Surabaya adalah Sate Kelopo Ondomohen Bu Asih – Walikota Mustajab. Sate ini juga terkenal akan historisnya yang sangat kental karena sate ini sudah ada sejak tahun 1945. Disini ada berbagai pilihan sate dari ayam, daging, lemak, jeroan dan sebagainya. Sesuai namanya, Sate Kelopo Ondomohen Bu Asih berada di Jalan Walikota Mustajab dan buka dari pukul 07.00 WIB sampai pukul 22.00 WIB.


Rawon Kalkulator
Belum ke Surabaya kalau kalian belum mencoba gurihnya rawon di kota asal rawon. Dari informasi yang ada, rawon ini sudah ada sejak jaman Majapahit. Rawon sendiri merupakan sup daging dengan kuah yang berwarna hitam dari kluwek. Meskipun warna kuahnya hitam pekat, rawon punya cita rasa khas yang sangat unik dan punya banyak penggemar di seluruh Indonesia. Rawon juga pernah dinobatkan menjadi salah satu sup terenak di dunia pada tahun 2023 oleh TasteAtlas.
Salah satu rawon yang terkenal di Surabaya adalah Rawon Kalkulator. Rawon ini sudah ada sejak tahun 1975. Buat kalian yang bingung kenapa namanya Rawon Kalkulator, rawon ini dinamai kalkulator karena yang berjualan menghitung makanan yang kita beli tanpa kalkulator tapi menghitungnya dengan sangat cepat seperti menggunakan kalkulator. Rawon Kalkulator ini juga terkenal akan potongan daging sapinya yang besar-besar serta kuahnya yang gurih. Rawon Kalkulator ini berada di Sentra PKL Taman Bungkul, Surabaya. Buka dari pukul 09.00 WIB sampai pukul 03.00 (tiga dini hari).


Ote-Ote Porong Yang Asli Peneleh (Non Halal)
Selanjutnya adalah kuliner legendaris Ote Ote Porong Peneleh tapi ini adalah kuliner non halal sehingga untuk kalian yang tidak bisa makan, silahkan dilewatkan saja bagian ini. Ote-ote sebenarnya adalah camilan gorengan khas Jawa Timur yang terbuat dari tepung terigu, sayur, dan telur. Ote-ote sangat mirip dengan bakwan sayur di Jawa Tengah atau bala-bala di Jawa Barat. Meskipun di Peneleh, ote-otenya tidak halal karena mengandung daging babi, di beberapa tempat lain ote-ote tidak mengandung babi atau halal.
Ote Ote Porong Yang Asli Peneleh yang berlokasi di Jalan Makam Peneleh Gang 1 No 33 menjadi favorit banyak wisatawan bahkan dari luar kota. Ote-ote ini sudah ada turun temurun sejak tahun 1988. Kekhasan ote-ote disini adalah baru digoreng ketika ada pesanan. Dijamin bagian luar sangat crispy dan bagian dalam benar-benar juicy atau lembut banget. Terlebih lagi disini menyajikan ote-ote yang dicampur dengan tiram sehingga semakin nikmat. Ote-Ote Porong Yang Asli Peneleh ini buka setiap hari dari pukul 09.00 WIB sampai pukul 20.00 WIB.


Pusat Oleh-Oleh Sambal Bu Rudy
Meskipun dirasa masih baru karena baru ada dari tahun 1995 tapi hampir semua orang tahu akan ke khas an dan cita rasa sambal Bu Rudy. Tidak hanya membuka restaurant yang menjual aneka olahan makanan dari Bu Rudy. Disini kita juga bisa berburu oleh-oleh khas Jawa Timur bahkan nusantara di satu tempat.
Salah satu menu wajib yang sangat legendaris atau yang menjadi cikal bakal Bu Rudy saat ini adalah nasi udang special Bu Rudy. Udang goreng yang sangat renyah dan gurih disajikan dengan nasi putih hangat, aneka sayur serta tidak lupa sambal khas Bu Rudy sudah pasti menu satu ini menjadi favorit semua kalangan di Surabaya. Pusat oleh-oleh Bu Rudy memiliki dua cabang yaitu, di Surabaya Timur : Jalan Dharmahusada No.144 dan Surabaya Barat : Jalan Raya Kupang Indah No.19. Jam buka pusat oleh-oleh Bu Rudy dari pukul 06.00 WIB sampai pukul 21.00 WIB.


Selain itu, temukan berbagai rekomendasi kuliner lainnya di akun instagram berikut RINFOODDIARY.