Biasanya Malam Natal identik dengan perayaan dan makan bersama keluarga. Kalau kalian belum punya ide untuk menghabiskan Malam Natal ataupun sedang mencari tempat untuk merayakan Natal di Semarang? Ini dia rekomendasi 7 resto cantik dengan suasana yang tenang dan nyaman di Kota Semarang.
- Neighbor Eatery
Berlokasi di Jalan Raung, Gajahmungkur dan buka sampai pukul 22.00 WIB. Resto ini menawarkan suasana yang tenang dan nyaman dengan beberapa spot cantik yang pastinya bikin suasana Natal jadi semakin indah.
Suasana Indoor Matcha Lava Pudding
2. Pelangi Eatery / Hibiniu Cafe
Ini juga salah satu resto baru di Semarang yang menawarkan 1 resto dan 1 cafe dalam satu tempat. Meskipun bernuansa Cafe, Hibiniu punya ruangan yang dijamin bikin suasana Natal jadi semakin santai.Nah kalau mau yang suasananya lebih formal masuk saja ke resto Pelangi di sebelahnya. Dan resto ini tutup sampai pukul 23.00 WIB jadi bisa jadi salah satu referensi untuk menghabiskan malam Natal bersama keluarga. Pelangi Eatery ini berlokasi di Jalan Tambora Candisari.
Hibiniu Cafe Klepon Cake with Ice Cream
3. Mensa The Table
Mau suasana malam Natal yang lebih formal dengan konsep fine dining. Coba saja ke Mensa The Table yang berlokasi di Forme Building, Jalan Tumpang Raya Gajahmungkur buka sampai pukul 22.00 WIB. Dengan konsep fine dining, dijamin suasana Natal jadi semakin indah apalagi suasana di resto ini yang sangat nyaman dan cocok untuk keluarga atau teman.
Suasana Resto Tokyo Delight
4. Monti Dining
Salah satu resto yang punya pemandangan yang indah. Berlokasi di jalan Tampomas Gajahmungkur dan buka sampai pukul 22.00 WIB. Resto ini juga menawarkan dua macam menu yang berbeda yaitu Monti Dining serta Arte. Untuk suasana Natal yang lebih formal disarankan untuk ke Monti Dining sedangkan untuk yang lebih santai pilih saja ke Arte di lantai satu.
Suasana Arte Gregory
5. Ribs & Dips
Ingin menghabiskan Malam Natal dengan keluarga dengan menikmati berbagai menu ‘non halal’ dalam porsi besar? Mungkin ini salah satu rekomendasi yang cocok buat kalian. Ribs & Dips berlokasi di Lampersari, dan buka sampai pukul 22.00 WIB, resto ini bisa menjadi salah satu pusat keramaian di Malam Natal terlebih suasana yang ditawarkan sangat nyaman dan tenang.
Suasana Pork Ribs
6. Linds Ice Cream Cafe & Resto
Berencana menghabiskan Malam Natal dengan menikmati old fashioned ice cream serta berbagai menu lainnya. Coba saja ke Linds yang berlokasi di Jalan Papandayan Gajahmungkur. Mereka buka sampai pukul 23.00 WIB dan di resto ini, mereka punya lantai dua yang sangat indah di waktu malam.
Suasana Linds Party
7. Wolfpack Sports Bar
Salah satu resto dengan konsep ala Mediterania – Yunani dan dominan warna biru putih ini cocok menjadi salah satu rekomendasi untuk menikmati Malam Natal. Mereka menawarkan berbagai menu western serta wine yang bisa kalian nikmati di Malam Natal. Berlokasi di Jalan Rinjani Gajahmungkur, resto ini buka sampai pukul 23.00 WIB.
Suasana Chocolate Lava Cake